Akselerasi Pelaksanaan PAT di Sumsel, Dirjen PSP Laksanakan Rakor
PALEMBANG - Rapat Koordinasi (Rakor) Penambahan Areal Tanam (PAT) di Sumatera Selatan (Sumsel) dilaksanakan di Aula BSIP Sumsel, Rabu (22/05/2024). Rapat yang dipimpin langsung oleh Direktur Jenderal Prasarana dan Sarana Pertanian (PSP) Kementerian Pertanian Ir. Ali Jamil, MP., Ph.D. dihadiri oleh Kepala Dinas Pertanian Tanaman Pangan dan Hortikultura Provinsi Sumsel Dr. Ir. H. R. Bambang Pramono, M.Si., Kepala BSIP Sumsel Dr. Suharyanto, SP., MP., Kepala Dinas/Kabid Tanaman Pangan/Kabid PSP/Kabid Penyuluhan kabupaten/kota se-Provinsi Sumsel, serta Danrem dan Dandim se-Sumsel.
Rakor yang juga dihadiri oleh Pelaksana Survei Investasi dan Desain (SID) dari Universitas Padjadjaran, Universitas Andalas dan Universitas Sriwijaya ini dilaksanakan dalam rangka memastikan pelaksanaan kegiatan PAT yang telah dilakukan.
Pada rakor ini pelaksana kegiatan menyampaikan target dan capaian PAT yang telah dilakukan di masing-masing kabupaten/kota. Dirjen PSP juga mendata permasalahan yang dihadapi di lapangan serta upaya solusi yang dilakukan. (Bny, Ssw)