BSIP Sumsel Dampingi Dirjen PSP dan Pangdam II Sriwijaya Tinjau Pelaksanaan Optimasi Lahan Rawa
BANYUASIN - Kepala BSIP Sumsel Dr. Suharyanto, SP, MP. mendampingi Dirjen PSP Kementan Ir. Ali Jamil, MP, PhD dan Pangdam II Sriwijaya Mayor Jenderal Mohammad Naudi Nurdika, S,IP, M.Si., M.Tr (Han) dalam rangka meninjau sekaligus monitoring progres kegiatan Perluasan Areal Tanam (PAT) melalui Optimasi Lahan (Opla) rawa tahun 2024 di Desa Sri Menanti, Kecamatan tanjung Lago Kabupaten Banyuasin (25/05/2024).
Hadir pada giat tersebut Kepala Dinas TPH Sumsel, Kepala Dinas TPH Kabupaten Banyuasin, Asterdam, Komandan Kodim 0430/Banyuasin, Camat Tanjung lago, Kades Srimenanti, Penyuluh lapangan dan kelompok tani di lokasi optimasi lahan rawa Desa Sri Menanti.
Desa Sri Menanti ini merupakan lokasi OPLA rawa pasang surut dengan luasan 302 hektar dari total luasan 22.000 hektar di Kabupaten Banyuasin dan kondisi saat ini sudah melakukan pertanaman ke-2 dengan dominasi varietas inpari 32 yang ditanam. Pada kunjungan monitoring tersebut Dirjen PSP Kementan, Ir Ali Jamil, MP, PhD juga menekankan pentingnya pergiliran varietas untuk mengantisipasi ledakan hama penyakit karena dominansi petani menggunakan cara tanam langsung/sebar sehingga populasi tanaman relatif rapat, sekaligus mengoptimalkan pengelolaan UPJA dalam satu kawasan pertanian sehingga percepatan tanam dapat dilakukan dalam rangka peningkatan indeks pertanaman. Selain itu juga penggunaan varietas unggul berumur genjah seperti Cakrabuana, yang dapat mempercepat pertanaman berikutnya.
Untuk mengatisipasi dan monitoring serangan hama dan penyakit, Dinas Pertanian TPH Provinsi Sumsel akan menerjunan BPTPH bersama fungsional POPT BSIP Sumsel dan Babinsa untuk melakukan gerdal sekaligus mengawal lokasi OPLA Desa Srimenanti, sehingga diharapkan dapat menjadi show window kegiatan optimasi lahan rawa pasang surut di Sumatera Selatan. (MDS, Ssw)