BSIP Sumsel Mengawal Penerapan SNI Kopi di Kota Pagar Alam
PAGAR ALAM - Kepala BSIP Sumsel bersama Tim Pendampingan Penerapan SNI Kopi dan Kepala KLT BSN Sumsel melakukan GAP Analisa untuk mengetahui kondisi awal UKM Beguyur di kota Pagar Alam dan kesesuaian dengan pedoman CPPOB. UKM Beguyur merupakan UMKM yang saat ini dalam tahap pembinaan oleh BSIP Sumsel untuk mendapatkan sertifikat SNI Kopi Bubuk.
Berdasarkan hasil analisa tersebut kondisi UKM Beguyur telah sangat baik, namun untuk memenuhi persyaratan pengolahan yang baik, masih perlu beberapa perbaikan diantaranya: melakukan record, membuat SOP serta memisahkan ruang produksi dan penerimaan bahan baku.
Sebagai pembanding, Tim juga mengunjungi UKM Kawah Dempo sebagai salah satu UKM yang telah tersertifikasi SNI Bubuk Kopi. (Sni, Ssw)