Dukung Pemantauan OPT/OPTK, BSIP Sumsel Siap Kolaborasi Lintas Institusi
PALEMBANG - BSIP Sumsel turut berpartisipasi dalam kegiatan FGD Hasil Pemantauan OPT/OPTK di Provinsi Sumsel Tahun 2023 yang diselenggarakan di Ruang Pertemuan Balai Karantina Hewan, Ikan dan Tumbuhan Sumsel.
Acara yang dihadiri oleh Dekan Fakultas Pertanian Unsri), Ketua Jurusan HPT Unsri, Balai Perlindungan TPH, BSIP Sumsel, Dinas Perkebunan Provinsi Sumsel, Dinas Pertanian Kota Palembang dan Mahasiswa Unsri ini dilaksanakan pada tanggal 9 November 2023.
FGD ini merupakan kegiatan tahunan terkait OPT di Provinsi Sumsel, guna mencegah agar OPT tidak menyebar dengan cara mengumpulkan data perkembangan daerah sebar OPTK di Provinsi Sumsel. Kegiatan ini juga bertujuan sebagai masukan dalam mengevaluasi kebijakan peraturan perundang- undangan karantina tumbuhan.
Target utama pemantauan OPTK Tahun 2023 meliputi: Bactrocera occipitalis, kutu putih, Phenacoccus manihoti, Virus pada pepaya, OPT pada bunga krisan, Meloidogyne graminicola, dll.
Hasil dari pemantauan ini, tidak ditemukan OPTK A1 pada pemantauan Tahun 2023 di Provinsi Sumsel. Ditemukan OPTK A2 jenis gulma di 6 Kabupaten/Kota yang dipantau kecuali Kabupaten Ogan Ilir.
Sebagai UPT Kementerian Pertanian di Sumsel, BSIP Sumsel siap berkolaborasi dengan Balai Karantina Hewan, Ikan dan Tumbuhan Sumsel serta instansi dn lembag lainnya untuk mendukung Pemantauan OPT/OPTK di Sumsel. (JA, MDS, Ssw)