"IMAM Corp.", Upaya Kementan Tingkatkan Produksi Padi Nasional
PALEMBANG - Kementerian Pertanian terus berupaya meningkatkan produktivitas padi nasional, salah satunya adalah melalui program terobosan, “IMAM Corp.” (Indonesian Modern Agriculture for Millennial) atau Pertanian Modern Berbasis Korporasi Petani Milenial. Mempersiapkan ini dengan baik, hari ini Senin (19/02/2024), Kementan melakukan pertemuan dalam rangka konsolidasi dan pemantapan pelaksanaan yang dilaksanakan di BPSIP Sumatera Selatan bersama tim dan stakeholders di daerah.
IMAM Corp. ini memiliki 8 pilar utama yakni konsolidasi petani, konsolidasi manajemen usaha, inovasi dan kesesuaian teknologi, dukungan infrastruktur dan logistik, akses pembiayaan, off taker, digitalisasi, dan juga sinergi. (Bny, Ssw)