Percepatan PAT Sawah Tadah Hujan di Muara Enim, Tim Satgas Intensifkan Ground Check
MUARA ENIM - Tim Satgas Antisipasi Darurat Pangan BSIP Sumsel bersama Tim Direktorat Pupuk dan Pestisida Kementerian Pertanian, serta BPP Patratani Kecamatan Muara Belida, Kabupaten Muara Enim melanjutkan kegiatan ground check dalam rangka percepatan Perluasan Areal Tanam (PAT) untuk sawah tadah hujan, Kamis (29/08/2024)
Sebelum kegiatan ground check , diadakan pertemuan di BPP Patratani yang dihadiri oleh Kabid PSP Dinas Pertanian Kabupaten Muara Enim, Korluh, penyuluh pertanian, dan petani setempat. Selanjutnya, tim melakukan kunjungan ke beberapa lokasi di Kecamatan Muara Belida yang memiliki potensi pengembangan PAT Sawah Tadah Hujan dengan menggunakan aplikasi Avenza Maps.
Beberapa lokasi yang dikunjungi antara lain Desa Tanjung Baru, Desa Mulia Abadi, Desa Harapan Mulia, dan Desa Kayu Ara, Kecamatan Muara Belida, Kabupaten Muara Enim, dengan total luas lahan mencapai 1.339 hektar. Tim Satgas Antisipasi Darurat Pangan akan terus melaksanakan ground check secara berkesinambungan guna mendukung program percepatan PAT Kementerian Pertanian, sehingga diharapkan peningkatan produktivitas padi di Kabupaten Muara Enim dapat memberikan hasil yang maksimal. (Ans, MDS, Ssw)