BSIP Sumsel Dukung Penguatan Profil Pelajar Pancasila di SMAN 1 Lempuing
OGAN KOMERING ILIR - BSIP Sumsel turut mendukung program "Penguatan Profil Pelajar Pancasila" di SMAN 1 Lempuing, Kabupaten Ogan Komering Ilir. Penyuluh BSIP Sumsel sekaligus Koordinator IP2SIP Kayu Agung, Yayan Suryana, SST. dan teknisi, Fathi hadir sebagai narasumber dalam kegiatan yang bertujuan untuk membentuk karakter siswa yang berwawasan lingkungan dan kreatif tersebut pada Selasa, 15 Oktober 2024.
Dalam kesempatan tersebut, tim BSIP Sumsel membawakan materi tematik tentang pembuatan briket dari arang sekam. Melalui metode demonstrasi, seluruh siswa kelas 10 diajak secara langsung untuk mengikuti praktik pembuatan arang dari bahan sekam padi. Kegiatan ini mendapat sambutan antusias dari para siswa dan guru, yang terlibat aktif selama proses pembelajaran.
Kegiatan ini tidak hanya berhenti di sesi demonstrasi, tetapi juga dilanjutkan dengan projek mandiri oleh siswa. Sebagai tindak lanjut, seluruh siswa kelas 10 akan melaksanakan pembuatan briket sekam secara mandiri di bawah bimbingan guru dan narasumber. Program ini diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi siswa, terutama dalam meningkatkan keterampilan mereka di bidang energi terbarukan, serta menumbuhkan rasa peduli terhadap lingkungan. (YSy, Bny, Ssw)